Tidur merupakan rutinitas yang wajib dilakukan
setiap harinya agar tubuh bisa beristirahat setelah melakukan berbagai macam
aktifitas. Namun, banyak orang sulit untuk tidur nyenyak atau mengalami
insomnia sehingga esok harinya tubuh kurang segar. Agar susah tidur tidak lagi
semakin mengganggu aktifitasmu dan kamu terhindar dari ragam risikonya, penting
bagimu untuk segera mengatasinya. Sebaiknya hindari ketergantungan dengan obat-obatan,
gunakan cara-cara alami untuk mengatasi insomnia Anda.
Berikut ini adalah beberapa cara mengatasi susah
tidur secara alami yang perlu Anda ketahui.
1. Persiap Tidur
Luangkan waktu sekitar 60 menit sebelumnya karena
tubuh perlu diberikan waktu untuk tidur secara perlahan. Jadi, tentukan jam
berapa kamu hendak tidur. Gunakan 20 menit pertama untuk menyibukkan diri
dengan kegiatan yang harus diselesaikan. Lalu, 20 menit selanjutnya untuk
membersihkan tubuhmu. Seperti mengganti baju, mencuci wajah, dan menyikat gigi.
Setelah itu, barulah 20 menit terakhir digunakan untuk relaksasi di tempat
tidur.
2. Lakukan Yoga Ringan
Lakukan beberapa gerakan yoga ringan sekitar 15
menit sebelum tidur. Teknik ini dapat membantu melemaskan otot-otot dan
menurunkan detak jantung agar tubuh lebih siap untuk tidur.Yoga juga dapat
menenangkan pikiran, mengecilkan perut, bahkan mengatasi susah tidur.
3. Menjaga Ritme Alami Tubuh.
Jika ritme alami tubuh terjaga, susah tidur akan teratasi.
Jadi, tidurlah tepat waktu dan hindari terlalu banyak tidur.
4. Olahraga Pagi
Jogging atau lari pagi, aerobic di pagi hari bisa
menjadi pilihan olahraga yang tergolong sangat efektif mengatasi susah tidur. Karena
olahraga mampu melepaskan hormon endorfin. Hormon ini merupakan pemicu rasa
bahagia dan dapat meningkatkan kualitas tidur seseorang.
5. Jauhkan Gadget
Jauhkan diri dari perangkat elektronik karena paparan
cahaya biru dari perangkat seperti smartphone, tablet, TV dan laptop
menyebabkan berkurangnya produksi melatonin, sebuah hormon natural yang
diproduksi tubuh untuk mengatur jam tidur biologis manusia.
6. Ciptakan Kamar Tidur yang Nyaman
Buatlah ruangan tidur Anda senyaman dan sekondusif
mungkin untuk tidur, seperti : mematikan lampu serta peralatan elektronik, suhu
ruangan berada pada temperatur yang tepat dan nyaman, dan kebersihan. Dengan
suasana yang bersih dan nyaman, Anda akan mampu meningkatkan ritme sirkadian,
yakni denyutan di dalam diri (the body’s internal clock).
7. Perhatikan Makanan dan Minuman
Hindari mengkonsumsi jenis makanan atau minuman
yang mengandung kafein, nikotin dan juga alkohol. Zat kafein dan nikotin
merupakan stimulan, di mana zat ini akan membuat orang terjaga, sedangkan
alkohol dapat mengganggu siklus tidur karena alkohol dapat membuat orang yang
mengkonsumsinya dapat tiba-tiba terbangun dari tidurnya ketika efek alkohol
tersebut sudah menghilang dari otaknya. Meskipun alkohol dapat membantu Anda
tertidur lebih cepat dan tidur lebih dalam untuk sementara waktu, namun
sejatinya hal itu mengurangi gerakan mata tertidur (rapid eye movement) yang
sebenarnya adalah masa yang paling restoratif untuk kualitas tidur. Solusinya,
jika anda sedang minum alkohol, minumlah satu jam sebelum tidur. Atau coba
minum segelas susu hangat atau teh herbal sebagai gantinya.
Beberapa studi menunjukkan bahwa mengkonsumsi
makanan tertentu menjelang tidur dapat memberi efek negatif terhadap kualitas
tidur. Cobalah mengkonsumsi makanan, seperti snack yang mengandung karbohidrat
tinggi 1 jam sebelum tidur. Anda dapat juga menyantap makanan yang mengandung
tryptophan, seperti yogurt, susu, telur, oats, pisang, kacang, dan tuna.Mengkonsumsi
teh chamomile juga dipercaya dapat merilekskan saraf yang akan berpengaruh
menghilangkan insomnia.
8. Mandi menggunakan air panas
Mandi air panas sebelum tidur diyakini mampu
merilekskan pikiran. Agar lebih rilexs, tambahkan pula beberapa tetes minyak
lavender yang akan memberikan keharuman di tubuh dan tidur menjadi lebih
nyenyak dengan aroma bunga yang menenangkan.
9. Menggunakan kaos kaki
Menggunakan kaos kaki di malam hari akan membuat
anda lebih hangat dan nyaman karena kaos kaki akan membuat anda tertidur lebih
lelap, apalagi jika musim hujan.
10. Teknik pernapasan
Teknik pernapasan 4-7-8 bisa efektif. Caranya,
ambil napas selama 4 detik dari hidung, kemudian tahan selama 7 detik di perut
dan keluarkan dari mulut perlahan selama 8 detik.
11. Buat Pikiran Rileks
Perlu merilekskan pikiran dan coba mengalihkan dari
memikirkan hal-hal yang dapat memicu stress. Anda bisa juga membayangkan
hal-hal indah yan pernah terjadi di hidup anda agar saraf otak lebih rileks dan
anda pun merasa tenang serta mulai tertidur.
12. Batasi tidur siang
Tidur siang cukup, 15-30 menit. Waktu yang baik
untuk tidur siang adalah antara pukul 13.00 – 16.00. Tidur siang setelah jam
16.00 justru akan mengganggu siklus tidur di malam hari.
13. Membaca Buku
Alihkan perhatian Anda dengan membaca buku, karena
dengan membaca buku biasanya orang akan cepat tertidur apalagi membaca buku
saat ingin tidur secara berulang-ulang,
14. Berdoa sebelum tidur,
15. Hindari melihat ke arah Jam,
16. Aktif Selalu.
Hindari diri dari kebiasaan bermalas-malasan
sepanjang hari, karena biasanya pada malam hari tubuh akan lebih bugar dan Anda
akan malas untuk tidur.
17. Sinar Matahari Pagi
Sinar matahari pagi dipercaya bisa mengatur jam
tubuh, dan mengontrol munculnya hormon tidur diantaranya melatonin yang
bermanfaat mengantarkan tubuh untuk tidur pada malam hari. Mulailah pergi
keluar pagi, baik untuk jalan-jalan atau berolahraga pagi, agar tubuh bisa
mendapatkan sinar matahari pagi.
18. Mendengarkan Musik
Beberapa penelitian yang telah dilakukan menunjukan
bahwa irama musik yang menenangkan akan membuat seseorang menjadi lebih mudah
untuk tertidur, karena mendengarkan musik maka tubuh akan menjadi semakin rieks
sehingga proses tidur akan bisa lebih dipercepat.
19. Olahraga 4 Jam Sebelum Tidur
Jika Anda ingin berolahraga ringan seperti berlari,
bersepeda atau berjalan cepat, sebaiknya dilakukan 3-4 jam sebelum waktu
menjalang tidur. Selain itu lakukan olahraga yang
20. Mencoba Berhitung
Menurut studi terbaru menghitung secara
perlahan-lahan atau bisa juga dengan mengurutkan nama-nama tertentu dapat
membuat seseorang menjadi lebih cepat tidur.
Memiliki tidur malam yang baik sangat penting bagi
kesehatan dan memungkinkan untuk menjalani kehidupan yang aktif. Mulai
menggunakan cara alami mengatasi insomnia ini dan menikmati tidur malam yang
baik.
Selamat Mencoba.
Semoga bermanfaat
SUMBER :
No comments:
Write commentsTerim Kasih Komentarnya. Semoga menyenangkan